Membuat Checklist Elektronik

Membuat Checklist Elektronik
Anda bisa membuat dan mencentang item secara elektronik dengan membuka dokumen word. Untuk membuat check box yang bisa dicentang di word, kita gunakan field form check box ke dalam dokumen

Ini cocok jika anda menggunakan tabel untuk menyejajarkan check box dengan teks, jadi langkah pertama anda adalah membuat tabel

1. Pada menu Table, pilih insert, dan kemudian klik Table..., pada boks number of colums dan number of rows, ketik atau pilih dua kolom, dan jumlah baris yang anda inginkan. Anda butuh satu baris untuk setiap item.
2. Klik OK. Jangan khawatir tentang lebar kolom atau garis tepi tabel. kita akan perbaiki itu nanti saja. klik sel kiri atas. pada menu VIEW,pilihTOOLBARS, dan kemudian kliK FORM.
3. Pada toolbars form, klik check box form field. Catatan: jika check box berwarna latar abu-abu, klik form field shading pada toolbar forms untuk menghilangkan warna latar tersebut.
4. Klik sel berikutnya, tempat anda ingin masukkan check box, dan kemudian tekan CTRL-Y untuk memasukkan check box yang lain.
5. Setelah memasukkan check box untuk setiap item, klik sel kanan atas, dan ketik teks untuk item pertama. ulangi langkah ini untuk setiap item lainnya
6. Meskipun daftar dibuat dengan tabel. Anda mungkin tidak ingin menyertakan garis tepi tabel yang biasanya dibuat word. Anda juga mungkin ingin mengatur lebar kolom, supaya tempat check box tidak terlalu lebar, dan jarak teks dekat dengan check box. Untuk mengaturnya, klik kanan tabel, pilih AUTOFIT, dan kemudian klik AUTOFIT TO CONTENTS.
7. Klik kanan tabel, dan kemudian klik TABLE PROPERTIES. Klik tab table, dan kemudian klik options. Pada boks left dan right, ketik atau pilih angka yang akan memberi sedikit jarak antara check box dan teks, misalnya 0,05 mm, dan kemudian klik OK
8. Kembali ke tab table, klik borders and shading, dan kemudian klik tab borders. Di bawah setting, klik none, dan kemudian klik OK. Tutup kotak dialog Table properties. catatan: setelah menghapus garis tepi, anda mungkin tetap akan melihat garis tepi abu-abu. Itu adalah gridline table, dan mereka tidak tampil pada waktu dokumen dicetak. Jika anda sama sekali tidak mau melihat mereka, klik HIDE GRIDLINE pada menu TABLE untuk menyembunyikan.
9. Supaya bisa mencentang check box, anda harus mengunci form.namun jika form dikunci, anda tidak bisa mengubah teks atau layout. Oleh karena itu, pastikan dulu sebelum melakukannya. Untuk mengunci form, kliK PROTECT FORM

1 komentar:

Kokonoutries mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.